thumb
  • MJ
  • 0 Komentar
  • 299 Melihat
  • 0 Suka

Fakultas Teknik dan Sains (FTS) Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor selenggarakan rapat kerja di Grand Mulya Bogor Resort & Convention Hotel, pada Rabu (7/Desember/2022). Kegiatan program kerja untuk tahun 2023 tersebut mengusung tema Kerjasama Internal dan Kolaborasi Eksternal dalam Mewujudkan Fakultas Teknik dan Sains yang Unggul dan Islami.

Dr. H.M. Nanang, M.T., selaku Dekan FTS UIKA Bogor menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan rapat kerja ini adalah untuk mencapai visi dari FTS, yaitu menjadikan FTS yang unggul bertaraf internasional dan Islami dalam inovasi terapan pada tahun 2020-2025.

Hadir pula Prof. Dr. H.E. Mujahidin, M.Si., selaku Rektor UIKA Bogor, yang dalam sambutannya berharap FTS dapat mengukir sejarah baru di UIKA sebagai Fakultas yang memiliki program studi dengan akreditasi Internasional.

Selain itu, rektor juga berpesan agar FTS dapat mengembangkan diri dengan menghadirkan program S2, sebagaimana telah dilakukan oleh fakultas lainnya di lingkungan UIKA Bogor. "Untuk program studi baru, saya amanahkan untuk segera terpenuhi untuk memiliki 5 dosen tetap, agar nanti pada saat evaluasi di bulan maret, hasilnya baik", tambahnya.

Kegiatan rapat kerja dilanjutkan dengan kegiatan diskusi oleh seluruh peserta yang hadir, terdiri dari wakil-wakil dekan, para dosen, ketua KPMA, serta perwakilan dari LPPM UIKA Bogor. (HUMAS/Jco)


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor