thumb
  • HUMAS
  • 0 Komentar
  • 4,642 Melihat
  • 0 Suka

Program studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ibn Khaldun Bogor belum lama ini memperoleh Akreditasi dari Ban PT dengan Pringkat A, hal ini disampaikan oleh Hj. Rachmatulailly, SE., MM. selaku Ketua Program Studi (14/6).

"Alhamdullilah tentu kami sangat bangga sekali mendapatkan hasil dengan predikat A,  karena ini merupakan hasil kerja tim yang sangat solid,  semuanya ikut membantu proses akreditasi ini, mulai dari yayasan, rektorat, dekanat, tata usaha, dan tentunya para mahasiswa dan alumi.

Rahma menambahkan,  pengajuan berkas akreditasi sudah dikirim dibulan Desember dan baru dilakukan visitasi pada tanggal 12 Mei. Hasilnya keluar tanggal 21 mei berdasarkan Surat keputusan Ban-PT No. 1614/SK/BAN-PT/AKRED/S/V/2019.

Faktor yang mempengaruhi Prodi Manajemen UIKA mendapatkan akreditasi A menurut Kaprodi, salah satunya  adalah tenaga pendidik dan kependidikan yang telah lebih dari cukup. "kita punya Guru besar, Lektor Kepala dan Lektor dengan gelar Doktor yang memadai, selain itu standar pendidikan telah kita dipenuhi di atas rata-rata standar nasional, sehingga kitapun sebelum visistasi sudah menargetkan untuk mendapatkan nilai A".

Harapan saya sebagai Kaprodi setelah mendapatkan akreditasi A, tentunya kedepannya kita ingin lebih baik lagi, kita tidak boleh berpuas diri dan yang paling terpenting kita setidaknya bisa mempertahankan peringkat akreditasi ini.

Senada dengan Rahma, Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. H. E. Mujahidin,M.Si mengatakan: "Pencapaian Nilai Akreditasi Prodi Manajemen yang memperoleh A, memang telah masuk dalam perencanaan peningkatan mutu akreditasi UIKA. Insya Allah, dalam waktu dekat ada tiga Prodi lagi yang akan memperoleh A. Selanjutnya, pada tahun 2020, UIKA akan mulai proses Akreditasi Internasional untuk prodi yang sudah memperoleh akreditasi A. Target Akreditasi Internasional adalah 30% dari Prodi yang ada."

 


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor