thumb

Fakultas Ilmu Kesehatan (FIKES) universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor, Selengarakan Workshop Pengembangan Kurikulum, Berdasarkan Kurikulum Program Studi (S1) Kesehatan Masyarakat 2021 AIPTKMI,Selasa (26/07/2022)

Bertempat di Hotel Bogor Icon kegiatan workshop ini terdiri dari dua Rangkaian Kegiatan yaitu Workshop dan Focus Group Discussion(FGD) yang dilengarakan dari tanggal 26 sampai dengan 27 Juli 2022.

Dalam kesempatannya Dekan FIKES UIKA Bogor Fenti Dewi Pertiwi, S.Kep., Ners., M.K.M. menyampaikan Terimakasih Kepada Para Mitra,Pimpinan, Organisasi Profesi atas dukungan untuk telaksananya Proses Pembelajaran di FIKES UIKA Bogor.

"Saya Ucapkan Terimakasih kepada Bapak dan Ibu Mitra,Pimpinan, Organisasi Profesi atas Support dan dukungan kepada kami selama ini sehingga proses pemberlajaran di Fakultas Ilmu Kesehatan UIKA Bogor dapat terselengara dengan sangat baik".Ucapnya

Selanjutnya Dekan juga menyampaikan bahwa Fakultas Ilmu Kesehatan saat ini telah membuka Program Studi Baru yaitu program Studi Gizi (S1).

"alhamdulillah tahun ini FIKES UIKA Bogor mendapatkan amanah untuk menyelengarakan Program Studi baru yaitu program studi Ilmu Gizi, Kami mengharapkan do'a dan dukungan dari bapak dan ibu sekalian,untuk keberlanjutan Program Studi kesehatan masyarakat dan Program Studi Gizi ini, mudah-mudahan kedepannya dapat memberikan manfaat ynag lebih banyak untuk umat". tutupnya

Sementara itu Wakil Dekan Bidang Akademik,FIKES UIKA Bogor Dr. Asri Masitha Arsyati, S.KM., M.K.M. Menjelaskan Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menghasilkan rumusan kurikulum yang terbaru berdasarkan Paduan Kurikulum Nasioal Program Studi sarjana KESMAS MBKM tahun 2021 dan disesuaikan dengan kebutuhan Stakeholder pengguna lulusan.

"Workshop ini terselengara dengan tujuan untuk menghasilkan Kurikulum terbaru yang berdasar pada Kurikulum Nasioal Program Studi sarjana KESMAS MBKM tahun 2021, Kurikulum ini juga nantinya akan disesuaikan dengan kebutuhan stakeholder pengguna lulusan di lapangan".Jelasnya

Kegiatan Workshop Kurikulum INI dibuka langsung oleh Rektor UIKA Bogor Prof. Dr. H. E. Mujahidin, M.Si. Rektor Mengapresiasi terlenggaranya  kegiatan Workshop ini, Rektor berharap dengan adanya kegiatan dapat memberikan kontribusi yang baik untuk  Perkembangan Fakultas Ilmu Kesehatan Khususnya dan Universitas Pada Umumnya.

"Saya ucapkan Terimakasih kepada para pihak yang terlibat dalam terselengaranya kegiatan ini, kepada para Mitra FIKES UIKA Bogor dan Panitia semoga kegiatan ini menjadi awal langkah yang baik untuk perkembangan FIKES Khususnya dan UIKA pada Umumnya".Ucap Rektor

Sebagai informasi tamu undangan yang menghadiri workshop ini  berjumla 65 undangan, yang trdiri dari Kementrian Kesehatan ri, Dinas Kesehatan kota dan kabupaten, Pertamina,Bappeda kota bogor, RSUD KTA, RSMM, RS PMI,RSPG, Lab.Prdodia, Perwakilan puskesmas kota bogor DAN KABUPATEN BOGOR,  NGO, wiraswasta,  Organisasi profesi IAKMI, PERSAKMI, Dan PPKMI, ngo Family health international 350

 


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor