thumb

Bogor, Selasa 1 Desember 2020 telah dilaksanakan pelantikan pejabat struktural FAI (Fakultas Agama Islam), FTS (Fakultas Teknik dan Sains) serta MKU. Acara berlangsung di Gedung Auditorium K.H. Abdullah Sidiq lantai 3, pelantikan dipimpin langsung  oleh Rektor UIKA Bogor Dr. H.E. Mujahidin, M.Si. dan disaksikan oleh para petinggi Universitas Ibn Khaldun Bogor serta  pengurus YPIKA (Yayasan Pendidikan Islam Ibn Khaldun) Bogor.

Pelantikan ini di selenggarakan berdasarkan surat keputusan Ketua Pengurus YPIKA Bogor, sesuai keputusan tersebut bebeberapa pejabat struktural dari FTS, FAI dan MKU dilantik menggantikan pejabat struktural yang lama.

Beberapa nama yang dilantik sebagai pejabat struktural FAI, antara lain Dr. Santi Lisnawati, S.Ag., M.Si., M.Pd. sebagai Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. H. Fahmi Irfan, S.Hum., MA.Hum. sebagai Wakil Dekan Bidang Pengelolaan Sumber Daya, Yono, S.H.I., M.H.I. sebagai Wakil Dekan Kemahasiswaan, Kerjasama dan Dakwah, Dr. M. Dahlan. R, M.A. sebagai Ketua Program Studi Agama Islam, Muhammad Fahri, S.S., M.Pd.I. sebagai Ketua Program Studi PGMI, H. Hilman Hakiem, SP., M.E.I. sebagai Ketua Program Studi Ekonomi Syari’ah, Dr. H. Sutisna, M.A. sebagai Ketua Program Studi Ahwal Al Syakhsiyyah, H. Nirwan Syafrin, Ph.D. sebagai Ketua Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam, Dr. Imas Kania Rahman, M.Pd.I. sebagai Ketua Program Studi Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam, Gunawan Ikhtiono, S.Sos., M.Si. Sekretaris Program Studi Pendidikan Agama Islam, Khaidir Fadil, M.Pd. sebagai Sekretaris Program Studi, Tika Kartika, M.E.Sy. sebagai Sekretaris Program Studi Ekonomi Syari’ah, Hambari, M.A. sebagai Sekretaris Program Studi Ahwal Al-Syakhsiyyah, Dewi Anggrayni, S.E., M.Si., Ph.D. sebagai Sekretaris Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam, Putri Ria Angelina, M.Pd., Kons.

Dari Fakultas Teknik dan Sains, Setya Permana Sutisna, S.TP., M.Si. sebagai Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. Arien Heryansyah, S.TP., M.Si. sebagai Wakil Dekan Bidang Pengelolaan dan Sumberdaya, Sahid Agustian H., S.T., M.Kom. sebagai Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan, Kerjasama dan Dakwah, Nurul Chayati, Ir., M.T. sebagai Ketua Program Studi Teknik Sipil, Dwi Yuliaji, S.T., M.T. sebagai Ketua Program Studi Teknik Mesin, Fithri Muliawati, S.T., M.Pd., M.T. sebagai Ketua Program Studi Teknik Elektro, Fitrah Satrya Fajar Kusumah, S.Kom., M.Kom. sebagai Ketua Program Studi Teknik Informatika, Alimudin, S.Pi., M.Si. sebagai Sekretaris Program Studi Teknik sipil, Roy Waluyo, S.T., M.T. sebagai Sekretaris Program Studi Teknik Mesin, Muhidin, S.T., M.T. sebagai Sekretaris Program Studi Teknik Elektro, Hersanto Fajri, S.Ds., MMD. sebagai Sekretaris Program Studi Teknik Informatika.

Sedangkan dari Pengelola Kurikulum Mata Kuliah Umum, Dr. Oking Setia Priatama, M.Ag. sebagai Ketua Pengelola Kurikulum Mata Kuliah Umum dan Dr. Samsul Basri, S.Si., MEI. Sebagai sekretaris Pengelola Kurikulum Mata Kuliah Umum.

Dalam sambutannya, Rektor  mengucapkan selamat mengemban amanah serta semoga pada jabatan yang duduki sekarang bisa menjadi amal ibadah dan mengembangkan kinerja yang sudah ada.

Sementara itu Ketua Pengurus YPIKA Bogor, H. Didi Hilman, S.H., M.H., M.Pd.I. dalam sambutannya beliau mengucapkan selamat disertai do’a dan harapan semoga bapak dan ibu dapat menunaikan amanah sebaik-baiknya.

Pelantikan diselenggarakan secara terbatas mengundang para pejabat internal kampus dengan menerapkan protokol kesehatan . Acara ini juga disiarkan via Zoom.


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor