thumb
  • humas
  • 0 Komentar
  • 1,111 Melihat
  • 0 Suka

Pameran yang diselenggarakan oleh Pemerintahan Daerah (PEMDA) Kabupaten Bogor dalam rangka Workshop Inovasi Daerah  ini diwakili oleh perwakilan mahasiswa dan dosen Program Studi Teknik Informatika Fakultas Teknik dan Sains di Hotel Green Peak Cisarua, Kamis (1/4).

Kasubid. Inovasi dan Teknologi  Bappedalitbang Kabupaten Bogor  dr. Rini Kusumawati, Sp. MM  disaat berkunjung ke stand UIKA menyampaikan apresiasinya, "Saya lihat di UIKA ini banyak sekali inovasi nya,  contoh yang menarik dan unik adalah aplikasi booking sport ini. Aplikasi ini sangat berguna dan membantu sekali bagi masyarakat dalam mendapatkan info tentang lapangan olahraga dan dapat menyewa secara online, paparnya.

"Ini keren sekali dan sesuai dengan tagline Bogor  Sport and tourism.   Kami Ucapkan selamat kepada para mahasiswa dan dosen yang terus berinovasi jangan patah semangat dan terus berinovasi dan terimakasih telah mengikuti pameran inovasi ini.

Dalam pameran ini tim UIKA Bogor selain memamerkan berbagai aplikasi seperti booking sport, lokasiku, dan banyak lagi aplikasi lainnya, UIKA juga memamerkan meliska prototipe sepeda motor menggunakan energi listrik yang ramah lingkungan, sensor infus dan beberapa robot hasil karya inovasi mahasiswa UIKA. 

Selain UIKA Bogor, pameran inipun di ikuti oleh kalangan masyarakat, pelajar, mahasiswa, dosen, peneliti dan Perangkat Daerah (PD) di Kabupaten Bogor.


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor