thumb
  • humas
  • 0 Komentar
  • 662 Melihat
  • 0 Suka

Keluarga besar Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor, gelar Doa dan Dzikir bersama untuk tolak bala dan wabah secara daring, (16/07/2021).

Kegiatan yang mengangkat tema "Semoga Pandemi COVID-19 Segera Berakhir", dipimpin oleh Prof. Dr. KH. Didin Hafidhuddin, Ms. Ketua Senat UIKA Bogor yang dihadiri oleh Pimpinan, Dosen dan Karyawan  dan Civitas UIKA lainnya.

Dr. Hj. Memunah Sya’diah, M.Ag, selaku Wakil Rektor Bidang Akademik  menyampaikan, agenda ini akan menjadi agenda rutinan civitas UIKA ditiap pekannya, tujuannya adalah  untuk membiasakan seluruh  keluarga besar UIKA untuk dekat dengan Al-quran, sebagai bagian munajat  kita kepada Allah agar segara dibebaskan dari pandemik Covid-19 yang melanda Indonesia”. 

Dosen Fakultas Agama islam ini menambahkan, Pada program ini para dosen, karyawan dan civitas UIKA lainnya yang telah melakukan pendaftaran khatam alquran berjamaah, mereka mengambil bagian dengan membaca quran masing-masing 1 Juz pada malam jumatnya dan secara bersama-sama menyelesaikan bacaan alqurannya dengan membaca beberapa surat terakhir dimulai dari  Al-Kautsar sampai dengan An-Nas secara berjamaah, dilanjutkan secara bersama-sama melantunkan doa khatam dan diakhiri dengan Doa dan Dzikir.

Hadir pula dalam agenda ini Rektor UIKA Bogor, Dr. H.E. Mujahidin, M.S.i, Para wakil rektor, pimpinan lembaga, para dekan fakultas serta kepalakepala program studi.

Walau kegiatan ini diselenggarakan secara daring, namun para peserta doa tampak antusias dan khusuk, bahkan sebagian dari mereka ikut meneteskan airmata, berharap pandemik ini segera berakhir.  
 


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor