thumb
  • AL
  • 0 Komentar
  • 371 Melihat
  • 0 Suka

Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Pawon Seni dan Budaya Universitas Ibn Khaldun (UIKA) berikan pelatihan tentang Seni Peran dalam acara kegiatan Pelatihan Calon Anggota "Plat Caang". Ekstrakurikuler Broadcasting " Light Out Broadcast Smaroe"  SMAN 1 Rumpin pada Sabtu (22/10/2022).

Diiikuti sebanyak 21 calon anggota, 14 anggota tetap  dan dihadiri oleh Pembina sekaligus Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Bapak Bambang Aribowo S.Pd., M.M. serta para Anggota Kehormatan, kegiatan ini di gelar dalam rangka untuk menyambut dan memberikan bekal materi dasar terkait Broadcasting untuk para Calon Anggota. Isi dari kegiatan pelatihan tersebut antara lain ialah pembekalan materi dasar terkait Keorganisasian maupun bidang-bidang yang ada di Broadcasting.

"Plat Caang ini juga bisa kami artikan sebagai sebuah gerbang untuk para Calon Anggota untuk mengetahui lebih dalam mengenai Ekstrakurikuler Broadcasting" Light Out Broadcast Smaroe" SMA Negeri 1 Rumpin, dimana nanti setalah kegiatan ini para Calon Anggota akan dikukuhkan resmi menjadi Anggota Muda." Terang, Siti Nurhikmah, Ketua Umum.

"Adapun, pemateri yang sudah disiapkan berkaitan dengan bidang keorganisasian, maupun bidang-bidang yang ada di Broadcasting ialah materi kepemimpinan yang disampaikan langsung oleh pembina Bapak Bambang Aribowo S.Pd.M.M., materi manajemen keorganisasian disampaikan oleh Kanda Ibnu Sakti Mubarok ketua Himpunan Mahasiswa Rumpin, Materi Fotografi di sampaikan oleh Kanda Yusuf Setiawan, materi Jurnalistik disampaikan oleh Kanda Mulya Diva Jurnalis Media Metropolitan, materi Modelling disampaikan oleh Kanda M. Fadlu dari UKM Pawon, dan materi Seni Peran disampaikan oleh Kanda Reinaldi ketua umum UKM Pawon." Ujar Siti Nurhikmah menambahkan. 

"Sebuah kehormatan bisa berbagi ilmu untuk yang kedua kali nya tentang materi seni peran di acara plat caang @lightoutbroadcast semoga kita bisa bertemu di acara selanjutnya dan berbagai pengalaman dibidang seni peran." ujar Reynaldi Ketua UKM Pawon Seni dan Budaya, usai kegiatan pelatihan di SMAN 1 Rumpin. (humas/al)


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor