thumb
  • AL
  • 0 Komentar
  • 510 Melihat
  • 0 Suka

Kelompok Studi Pasar Modal (KSPM) Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor bekerja sama dengan Bursa Efek Indonesia (BEI) dan PT. Philips Sekuritas Indonesia telah selesai melaksanakan kegiatan Sekolah Pasar Modal level 1 yang diperuntukkan kepada seluruh mahasiswa di lingkungan UIKA Bogor, yang digelar secara luring bertempat di Aula lantai 3 Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) UIKA Bogor, Kamis, 20/10/2022.

Mengusung tema “Kenali Langkah Awal Dalam Investasi”, Sekolah Pasar Modal ini merupakan salah satu bentuk kegiatan KSPM yang dilakukan secara rutin untuk mengenalkan sekaligus mengedukasi mengenai kegiatan pasar modal di Indonesia, Kegiatan ini diikuti sebanyak 136 peserta yang terdiri dari mahasiswa Program Studi S1 Manajemen, S1 Akuntansi, S1 Bisnis Digital, S1 Perdagangan Internasional, S1 Ekonomi Syariah dan D3 Keuangan dan Perbankan.

Denia Maulani, S.E., M.M., CIIQA, Dosen Fakultas Ekonomi dan Binis selaku pembina kegiatan Pasar Modal menyampaikan Ada beberapa faktor yang membuat generasi muda enggan berinvestasi di pasar modal, antara lain persepsi generasi muda bahwa berinvestasi di pasar modal itu mahal dan sebagian besar generasi muda Indonesia tergolong kelas menengah ke bawah yang kurang berminat untuk berinvestasi di pasar modal. 

Oleh karena itu, menurutnya, diperlukan dukungan dan penguatan semangat dalam perkembangan pasar modal Indonesia, serta dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan informasi yang benar dan tepat tentang investasi perlu dimarakkan dan ditingkatkan. Salah satunya adalah dengan mengadakan Sekolah Pasar Modal (SPM) untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan yang lebih mendalam tentang apa itu pasar modal dan apa saja produknya.

Kegiatan Sekolah Pasar Modal kali ini menghadirkan pemateri yang berjumlah 2 (dua) orang mahir dalam bidang pasar modal, yaitu :

1. Hendra Pamungkas Jovianto, S.M selaku Trainer Bursa Efek Indonesia ; dan
2. Ronny Christian, S. Ds. selaku Senior Officer Training & Education Phillip Sekuritas Indonesia

Pada pemaparan materi sesi pertama, Hendra Pamungkas Jovianto, S.M menyampaikan materi terkait pengetahuan dasar investasi dan pasar modal di Indonesia, melingkupi saham, reksadana, dan obligasi.

Pada pemaparan sesi kedua materi disampaikan oleh Ronny Christian, S. Ds., terkait mengenai cara bertransaksi atau jual beli saham dengan menggunakan aplikasi Poems Id. 

Kegiatan Sekolah Pasar Modal Level 1 ditutup dengan doa dan sesi foto bersama antara peserta dan Narasumber Hendra Pamungkas Jovianto, S.M dan Ronny Christian, S. Ds. dan ditemani Pembina KSPM, Denia Maulani, S.E., M.M. CIIQA serta seluruh panitia. (HUMAS/AL)


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor