thumb
  • MJ
  • 0 Komentar
  • 635 Melihat
  • 0 Suka

Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika (HIMATEKINFO) Fakultas Teknik dan Sains (FTS) Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor sukses selenggarakan kegiatan Tadabur Alam ke-20 Tahun 2023 di Bumi Perkemahan Joglo Bangkongreang, berlokasi di Pabuaran, Kemang, Kab. Bogor, pada Sabtu s.d. Minggu (18-19/03/2023).

Mengangkat tema "Mewujudkan Generasi yang Komunikatif, Kooperatif, dan Berintelektual dalam Berorganisasi di HIMATEKINFO" agenda dibuka secara langsung oleh Fitrah Satrya Fajar K., S.Komp., M.Kom, selaku Ketua Program Studi Teknik Informatika UIKA Bogor.

Dalam sambutannya beliau sangat mengapresiasi  kegiatan yang sudah rutin dilakukan tersebut. "Saya berharap dengan adanya kegiatan seperti ini dapat menambah kekompakan seluruh mahasiswa program studi Teknik Informatika", imbuhnya.

Fahrul Muzaki, selaku ketua pelaksana kegiatan Tadabur Alam HIMATEKINFO, mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang mendukung terselenggaranya acara tersebut. "Kegiatan rutin ini kami adakan untuk meningkatkan potensi diri dari setiap mahasiswa Teknik Informatika", jelasnya.

Diikuti sebanyak 52 mahasiswa, Fahrul menjelaskan kegiatan itu bertujuan untuk menumbuhkan kecintaan kepada alam, meningkatkan rasa kekeluargaan terhadap sesama anggota, serta menumbuhkan semangat dan kesadaran kepada peserta akan perannya sebagai mahasiswa Teknik Informatika.

Kegiatan ini juga menurutnya,  bisa dijadikan ajang untuk mempererat tali persaudaraan antara mahasiswa baru Teknik informatika dengan keluarga besar HIMATEKINFO.

Sementara itu Mochammad Tamam Mulya, selaku ketua HIMATEKINFO menjelaskan, setelah mengikuti kegiatan tersebut harapnya,  mahasiswa baru Teknik Informatika dapat memiliki wawasan yang luas di bidang teknologi informasi, keorganisasian, kepemimpinan ataupun bidang keilmuan yang lain.

"Semoga setelah kegiatan ini, mahasiswa baru Teknik Informatika diharapkan dapat menerapkan nilai-nilai seorang pemimpin serta memiliki solidaritas yang kokoh, serta berakhlak mulia dalam kehidupan sehari-hari", tambahnya. (HUMAS/Jco).


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor