Mahasiswa Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor, sukses mencatatkan prestasi gemilang di ajang Wasit Juri Depok Championship 3, yang berlangsung pada 27-29 Februari 2024, di Gor Kota Depok.
Mahasiswa yang tergabung dalam Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tapak Suci ini berhasil keluar sebagai Juara Umum II dengan membawa pulang empat medali emas, tiga medali perak dan tiga medali perunggu pada ajang yang digelar Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) itu, UKM UIKA Bogor keluar sebagai Ketua Divisi Pelatihan dan Keilmuan UKM Tapak Suci UIKA Bogor, Azzami Nurwaskita mengatakan dalam kejuaraan tersebut pihaknya menerjunkan 11 atlet terbaiknya di ajang tersebut.
Di mana kesebelas atlet terbaik UKM Tapak Suci UIKA Bogor tersebut menjalani latihan berat selama 60 hari sebelum turun di ajang Wasit Juri Depok Championship 3, dengan porsi latihan empat kali dalam satu pekan.
"Gelar juara umum II yang kami raih pada kejuaraan kali ini bukanlah suatu kebetulan, melainkan suatu hal yang sudah dipersiapkan dan penuh akan perjuangan," katanya.
"Ini juga merupakan gelar juara umum kedua yang berhasil kami raih selama ini. Tentunya ini melupakan buah manis dari latihan keras dan panjang yang kami jalani selama ini," tambahnya.
Dengan torehan prestasi gemilang ini, dirinya berharap UKM Tapak Suci UIKA Bogor bisa terus mempersembahkan prestasi terbaiknya serta dapat terus mengharumkan nama UIKA Bogor.
"Semoga kami bisa terus memberikan yang terbaik untuk Universitas Ibn Khaldun Bogor baik di kancah Provinsi, Nasional, Asia, bahkan Internasional. Kami juga berharap UKM ini dapat menjadi salah satu promosi Universitas Ibn Khaldun Bogor dan memperkenalkan Universitas Ibn Khaldun Bogor ke ruang lingkup yang lebih luas, serta menunjukkan kualitas mahasiswa Universitas Ibn Khaldun Bogor," harapnya.
Selain itu dia juga berharap pihak universitas terus mensupport kegiatan-kegiatan UKM dengan tujuan pengembangan bakat mahasiswa sekaligus membawa nama baik universitas tercinta ini.
"Terakhir kami berharap mendapatkan fasilitas yang lebih layak untuk berlatih baik berupa atribut latihan ataupun ruang serba guna untuk olahraga, karena berlatih Pencak silat di lapangan tanpa ada perlengkapan yang mumpuni cukup membahayakan bagi atlet kami," ucapnya.
Berikut ini rincian perolehan medali yang berhasil diraih UKM Tapak Suci UIKA Bogor, di ajang Wasit Juri Depok Championship 3, yang berlangsung pada 27-29 Februari 2024, di Gor Kota Depok.
- Muhammad Azzami Nurwaskita Prodi Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam-FAI Juara 1 (satu) Medali Emas dan pesilat terbaik kategori dewasa putra Kelas Tanding: Under 45 Putra
- Bahrudin Bao, prodi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah-FAI, Juara 1(satu) Medali Emas, Kelas Tanding B Putra
- Muhamad azril rahmadi sanusi prodi Ilmu hukum-FH Juara 1 (satu) medali emas Kelas open 1 putra
- Putri Amelia, Prodi Manajemen-FEB Juara 1(Satu) medali emas Kelas Tanding B putri Dewasa
- Faiza Azzahra, prodi Manajemen-FEB Juara 2 (dua) Medali Perak Kelas C putri
- Ahmad Yusup Fauzi, prodi Manajemen haji & umrah-FAI Juara 2 (dua) Medali Perak Kelas D putra
- Moh Ismail Al Haidar, Prodi bimbingan dan konseling pendidikan Islam-FAI, juara 2 medali perak kelas A putra
- Tinenga Wonda Prodi Kesehatan Masyarakat-FIKES Juara 3 medali perunggu Kelas D putra
- Cika Jelita, Prodi Bisnis Digital-FEB, Juara 3 (tiga) medali perunggu Kelas B Putri
- Chairil gibran wiratama, Prodi Rekayasa pertanian dan biosistem-FTS Juara 3 (Tiga) Kelas Tanding: B putra. (Humas/Ne2)