thumb

Salah satu hal yang memengaruhi keberlangsungan suatu program studi adalah adanya lulusan dan prospek kerjanya. Banyaknya jumlah perguruan tinggi baik swasta maupun negeri, menyebabkan terjadinya persaingan yang cukup ketat dalam mendapatkan mahasiswa. Hal ini yang mendasari Universitas Ibn Khaldun membuka Program Studi Manajemen Haji dan Umrah, mengingat prodi ini merupakan prodi yang langka di Jawa Barat.

Pada kesempatan ini, tim UIKA TV berkesempatan untuk menghadirkan perwakilan dari program studi manajemen haji dan umrah, Ade Irma Imamah, M.H. yang juga salah satu pengajar di prodi ini untuk berbincang bincang pada UIKA Talks yang disiarkan melalui kanal youtube Universitas Ibn Khaldun Bogor.
Mata kuliah prodi MHU yang ditawarkan sangat dibutuhkan masyarakat baik hybrid, teoritis dan praktis yang artinya mata kuliah yang dipelajari itu meliputi 70 persen teoritis dan 30 persen praktis yang sesuai dengan penanganan  haji dan umrah. Sehingga diharapkan lulusan haji dan umrah akan langsung bekerja dari mengikuti praktik-praktik yang akan di diadakan di prodi ini. Peluang prodi manajemen haji dan umrah itu selain luas dan banyak, pemerintah dan harapan stakeholder terhadap priodi ini adalah menciptakan lulusan dengan SDM yang terbaik dan kompeten di bidang Haji dan Umrah.

Lahan pekerjaan yang ditawarkan sangat luas, saat ini UIKA Bogor lebih khususnya Program Studi Manajemen Haji dan Umrah sudah bekerjasama dengan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji Dan Umrah (KBIHU) Bogor dan juga sedang penjajakan kerjasama dengan Kementerian Agama serta layanan Keimigrasian hal ini diperlukan supaya mahasiswa Manajemen Haji dan Umrah berkemungkinan untuk bisa melakukan pemagangan serta kerja praktik langsung di tanah suci. Dengan kerjasama ini diharapkan para lulusan prodi manajemen haji dan umrah akan membuka peluang kerja baik kerja di lingkup pemerintah maupun lingkup swasta. Keistimewaan lainnya lulusan program studi manajemen haji dan umrah adalah para lulusan bisa mendirikan usaha sendri di Bidang Travel Umrah, bahkan KBIHU sendiri. 

Ketika UIKA sudah mempunyai prodi manajemen haji dan umrah, secara tidak langsung  sudah memfasilitasi atau mewadahi untuk mendapatkan sertifikat pembimbing Haji. Selama ini para pembimbing Haji untuk mendapatkan sertifikat harus melalui Universitas Islam yang mempunyai prodi Manajemen Haji dan Umrah yang pada saat ini tidak banyak Universitas yang mempunyai prodi ini. Mengingat Jawa Barat salah satu penghasil Jemaah Haji dan Umroh terbanyak di Indonesia.  Ade Irma Imamah, M.H. mengajak masyarakat maupun calon mahasiswa untuk bergabung pada Program Studi MHU karena banyak ilmu yang bermanfaat serta dapat menjadi lulusan yang berpotensi dalam mengisi peluang-peluang pekerjaan di bidang Haji dan Umrah(humas/paw)


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor