thumb

Bogor,12/12/22, Rektor UIKA Prof E. Mujahidin M.S.i kukuhkan guru besar perempuan pertama dibidang Akuntansi. “Prof. Dr. Indupurnahayu SE, Ak, CA, MM adalah guru besar bidang ilmu akuntansi pertama setelah berkarir 35 tahun di UIKA,” jelas Prof Endin dalam acara pengukuhan guru besar uika di Aula H. Abdullah Kahfi. 

Dalam orasi Ilmiahnya Indu Purnahayu menjelaskan, hari ini Sistem Akutansi Digital Menjadi kebutuhan hidup masyarakat baik secara sosial maupun ekonomi. Bagaimanapun akuntabilitas adalah tuntutan kehidupan ekonomi masyarakat.
“Laporan keuangan bagian penting dalam kehidupan masyarakat, karnanya akuntansi beradaptasi dengan digital era untuk memudahkan masyarakat dalam menyusun laporan keuangan,” jelas Indu yang juga merupakan Ketua Program Studi Magister Manajemen Pasca Sarjana UIKA ini. 

Kepala LLDIKTI Wilayah 04 Dr. M.Samsuri S.Pd yang turut hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi atas capaian Indu Purnahayu. Dilantiknya guru besar Indu Purnahayu tentunya menjadi harapan baik UIKA dapat melahirkan intelektual hebat dimasadepan. 
Disampaikannya, menjadi guru besar adalah capaian tertinggi dalam karir akademik, capaian Indu Purnahayu harusnya menjadi motivasi bagi akademisi perempuan tanah air untuk meraih prestasi jabatan guru besar. 

Dalam pengukuhana guru besar ini turut hadir sejumlah pejabat universitas di wilayah Bogor seperti Rektor Universitas Pakuan dan Bina Niaga.


Bagikan:

Humas UIKA

Jl. KH. Sholeh Iskandar Km.2 Kd. Badak Bogor