Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor, resmi membuka kegiatan Public Health Festival (PHF) yang akan digelar Februari-Maret 2023, di gedung FIKES UIKA Bogor, Rabu (15/02/2023).
Muhamad Diky Lukmansyah selaku Ketua panitia menjelaskan, PHF adalah rangkaian kegiatan lomba yang diselenggarakan pada berbagai tingkatan dan kriteria, diantaranya perlombaan tingkat SMA sejabodetabek, perlombaan khusus untuk mahasiswa FIKES dan lomba yang dapat diikuti oleh seluruh mahasiswa UIKA.
Perlombaan untuk pelajar SMA sederajat menurut Diki, dapat diikuti oleh Pelajar SMA/SMK/MA maupun Podok pesantren di Jabodetabek, adapun mata lombanya yang kami buka diantaranya adalah lomba poster, essay dan lc3 (lomba cerdas cermat cepat), pendaftaran masih dibuka hingga 28 februari, bagi yang belum daftar ayo segera lakukan registrasi.
Selain itu, Mahasiswa semester 3 ini melanjutkan, Pelombaan lainnya yang kita selenggarakan adalah lomba public speaking, video promosi dan lomba futsal, ini hanya bisa diikuti khusus untuk mahasiswa FIKES, sementara lomba badminton ini dapat iikuti oleh seluruh mahasiswa UIKA Bogor. terangnya.
Bagi pemenang, jelasnya, akan mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan, sertifikat dan piala pengargaan, jadi tinggu apalagi, ayo segera mendaftar. ajaknya.
Selain sebagai ajang silaturahmi sekaligus mencari bakat-bakat baru dari mahasiswa dan pelajar, kegiatan ini juga diharapkan dapat memperomosikan UIKA terkhusus FIKES dimasyarakat terutama pelajar-pelajar SMA agar dapat mengenal UIKA dan FIKES lebih jelas lagi. tutup Diky.