(UIKA-04/03/2023) Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor ramaikan Edufair SMKN 1 Ciomas (SKANIC) 2023 yang diselenggarakan di Ground Area SMKN 1 Ciomas, berlokasi di Jl. Raya Laladon, Kec. Ciomas, Kab. Bogor, pada Senin (27/02/2023).
Kegiatan yang masuk ke dalam Program Bimbingan Karier dan Kecakapan Kerja tersebut dibuka langsung oleh Drs. Mahdi, M.Pd., selaku Kepala Sekolah SMKN 1 Ciomas.
"Agenda rutin di setiap tahun ini tentu saja memiliki maksud baik, yaitu agar menggali potensi minat peserta didik tentang edukasi agar pengetahuan mereka bertambah mengenai dunia pendidikan yang lebih tinggi setelah lulus dari sekolah", tambahnya.
Saldiansyah, selaku staf yang bertugas di stand UIKA Bogor menjelaskan, banyak siswa yang antusias datang ke stand UIKA Bogor. "Kebanyakan dari mereka bertanya langsung kepada kami terkait jurusan yang tersedia, beasiswa serta keunggulan dari masing-masing program studi yang ada di UIKA Bogor", jelasnya.
Kegiatan yang diikuti oleh siswa-siswi kelas XII jurusan Animasi, RPL, Broadcasting, Teknik Otomotif dan Teknik Pengelasan tersebut juga diisi dengan presentasi dari masing-masing kampus yang hadir. Presentasi UIKA Bogor dipaparkan oleh M. Raihan Aulia dan Nazila Agustin selaku Duta Kampus UIKA Bogor. (HUMAS/Jco).