(UIKA 08/06/2023) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Ibn Khaldun (UIKA) Bogor menerima kunjungan kerjasama Universitas Baturaja (UNBARA) terkait kegiatan Benchmarking Program Studi (S1) Teknologi Pendidikan pada selasa, 06/06/2023 bertempat di ruang rapat lt 3 rektorat.
Kerjasama Prodi Teknologi Pendidikan FKIP UIKA dengan Prodi Teknologi Universitas Baturaja bermula pada saat diselenggarakannya pertemuan kolegial Asosiasi Program Studi Teknologi Pendidikan Indonesia (APSTPI) di Universitas Bengkulu tahun 2022 lalu.
Dalam kunjungan tersebut Kaprodi Teknologi Pendidikan FKIP UIKA dan Kaprodi Teknologi Pendidikan FKIP Univ Baturaja, bersepakat untuk mengadakan kerjasama MoA/SPK antara keduanya dengan persetujuan Dekan FKIP kedua belah pihak. ungkap Dr. Nuraeni, M.Ed.
Adapun ruang lingkup MoA/SPK tersebut meliputi pelaksanaan MBKM, pelaksanaan Akreditasi, penelitian bersama, visiting lecture, dan bidang lainnya.
10 orang Perwakilan UNBARA tersebut terdiri dari Kepala LP3MP, Kaprodi dan Sekprodi TP kepala Unit Jurnal, dan para kepala Unit lainnya.
Acara kunjungan tersebut diterima oleh Rektor yang diwakili oleh Warek 1 Dr Hj. Maemunah Sya'diah, M.Ag dan Warek 2 Hj. Leny Muniroh, S.E., MSi. Selain itu dihadiri pula oleh Dekan FKIP, Kepala KPMA, Kepala dan sekretaris LPPM, Kaprodi/Sekprodi TP, PBI, Penmas, PVDF, beserta dosen2 TP lainnya.
Untuk selanjutnya dalam rangka pemenuhan kerjasama Visiting Lecture, Nuraeni menambahkan, pada tanggal 3 Agustus 2023, Kaprodi TP akan diundang untuk memberikan kuliah Umum untuk para mahasiswa TP universitas Baturaja secara online "Diharapkan kedepannya kerjasama bidang lainnya akan terus berlanjut". Tandasnya.